Judul : Proses Terjadinya Hujan Dan Pelangi
link : Proses Terjadinya Hujan Dan Pelangi
Proses Terjadinya Hujan Dan Pelangi
Air adalah unsur yang paling banyak berada di bumi ini, selain itu juga banyak yang menyebutkan bahwa air adalah sumber kehidupan bagi makhluk hidup oleh sebab itulah air sangatlah penting bagi kehidupan ini. Selain itu air juga menyimpan beberapa peristiwa-persitiwa atau kejadian dan hal – hal yang amat menakjubkan salah satu adalah Hujan dan Munculnya Pelangi.
Untuk itu mari kita pelajari lebih dalam tentang Apa itu pelangi dan hujan? Serta penjelasan tentang proses terjadinya hujan dan proses terjadinya pelangi secara mendalam lagi. Baca juga Materi IPA Hujan Dan Pelangi.
Proses Terjadinya Hujan
Tahap – Tahap Siklus Hujan
Evaporasi (Penguapan) Penguapan air oleh sinar matahari, air ini bisa di peroleh dari danau, sungai , dan laut yang menguap. Sehingga dapat melayang ke udara, sesampainya di atas uap air akan mengalami tahap ke dua. Kondensasi (Pemadatan) Uap yang melayang tersebut akan dipadatkan dan berubah berbentuk awan uap tersebut. Setelah terbentuk awan maka angin akan membawanya kedaratan dan akhirnya bertemu menjadi satu menuju daerah yang dingin sehingga terbentuklah butiran-butiran es dari awan tersebut, karena terlalu berat maka terjadilah hujan hal tersebut disebut juga sebagai proses Presipitasi. Satu hal yang istimewa adalah jika dibawah ke daerah yang dingin maka yang turun bukanlah air melainkan salju dan sebaliknya jika di bawah ke daerah yang panas maka yang turun adalah air hujan.Jenis – Jenis Hujan
- Hujan Orogafis : Hujan ini terjadi karena hujan yang membawa uap air bergerak secara horisontal diamana air tersebut bergerak menuju pegenungan.
- Hujan Zenithal : Hujan ini adalah hujan yang paling sering terjadi di daerh ekuator dan berdaratan pada rumput. Hujan ini diakibatkan pertemuan angin pasat timur laut dengan angin pasat tenggara.
- Hujan Siklonal : Hujan ini terjadi karena adanya udara panas yang naik dengan disertai udara yang berputar
- Hujan frontal : Hujan yang terjadi apabila massa udara yang dingin bertemu dengan massa udara yang panas. Tempat pertemuan antara kedua massa itu disebut bidang front. Karena lebih berat massa udara dingin lebih berada di bawah. Di sekitar bidang front inilah sering terjadi hujan lebat yang disebut hujan frontal.
Proses Terjadinya Pelangi
Pelangi terbentuk karena pembiasan sinar matahari oleh tetesan air yang ada di atmosfir.Ketika sinar matahari melalui tetesan air, cahaya tersebut dibengkokkan sedemikian rupa sehingga membuat warna-warna yang ada pada cahaya tersebut terpisah.Tiap warna dibelokkan pada sudut yang berbeda, dan warna merah adalah warna yang paling terakhir dibengkokkan, sedangkan ungu adalah yang paling pertama.Fenomena ini yang kita lihat sebagai pelangi.Jenis – Jenis Pelangi
- Classic Rainbows
- Circular Rainbows
- Secondary Rainbows
- Red Rainbows
- Sundogs
- Fogbows
- Waterfall Rainbows
- Fire Rainbows
- Moonbows
Demikianlah Artikel Proses Terjadinya Hujan Dan Pelangi
Sekianlah artikel Proses Terjadinya Hujan Dan Pelangi kali ini, mudah-mudahan bisa memberi manfaat untuk anda semua. baiklah, sampai jumpa di postingan artikel lainnya.
Anda sekarang membaca artikel Proses Terjadinya Hujan Dan Pelangi dengan alamat link https://sebuahteknologi.blogspot.com/2014/07/proses-terjadinya-hujan-dan-pelangi.html